Sunday, April 15, 2007

GETHUK "AYU" MAGELANG

Tukang masak mie ayam dan mie yamien ku (temen SD dulu) selalu bilang bahwa dia bisa dan pernah jualan gethuk khas magelang. Dia bisa karena pernah belajar sama seseorang di Magelang dan jualan di daerah pasar Cijantung sekitar 6 tahun lalu. Saat itu dagangannya laris manis dan bahkan sering dapat pesanan dari berbagai kalangan, baik ibu2 RT, kampus dan kantor2. Dalam perkembangan selanjutnya, dikarenakan kena gusur, maka dia beralih dagang ke mie ayam dan yamien, dan semua alat2nya dititipkan sama temannya.
Sekarang, dia kerja sama dg aku jualan mie ayam, mie yamien dan bakso. Sampai saat ini, alhamdulillah kami sudah mempunyai 2 cabang walaupun kecil-kecil. Dalam benak kami (aku, istriku dan temenku ini), bila ke depan dapat berkembang, maka akan selalu membuka cabang sebanyak-banyaknya untuk memperbesar omset. Kalau kata Cak Bukin, salah satu cara memperbesar omset adalah dengan pemasaran melebar, yaitu membuka cabang. Siapa tahu beberapa tahun kedepan kita sudah bisa besar seperti bakmie-bakmie lain yg terkenal. Alhamdulillah.
Dari perjalanan jualan mie ayam dan bakso ini, sering dia bercerita kalau dia punya alat dan pernah jualan gethuk. Sering juga aku ngajak agar jualan gethuknya dimulai lagi, tapi dia kurang semangat, padahal dia bilang bahwa gethuknya sudah dimodifikasi sedemikian rupa sehinggg rasanya dan tampilannya bagus dan enak banget. Tapi dasar belum mau, dia selalu bilang entar, entar terus.
Sekitar 2 bulan yg lalu di pasar pagi di perumahanku, ada seorang ibu-ibu yang menjual gethuk magelangan, dan ternyata laris manis setiap harinya. Kalau sore dia berjualan di pasar sore disebelah perumahan, dan laris juga. Dari situ, temenku bilang setelah mencoba beli bahwa dia bisa membuat gethuk lebih enak dari ini. Wah ini baru rasanya peluang bagus nih, pikirku dan istriku. Setelah menjelaskan sana sini kepada temenku ini, akhirnya dia mau utk berjualan gethuk lagi, tapi dia minta waktu utk mengambil alatnya karena agak jauh di daerah Parung Depok.
Malam minggu tgl 7 April 2007 kemarin kita ambil alat tsb malam2 dan nyampe rumah jam 2 dini hari. Hari minggunya, alat tsb kita coba dan alhamdulillah alat yg sudah tidur 6 th tsb masih jalan bagus. Selanjutnya siangnya kita bersihkan alat tersebut sampai sore hari. Sementara temen dan tetangga semua pada jalan2 ke mall dan ke tempat2 rekreaasi, saya dan istri serta anakku dan temen ku bersih2 mesin utk dipersiapkan jadi tambahan jenis usaha baru. Malam harinya kita semua sudah kecapaian karena kerjaan tadi siang dan dg rasa syukur kita semua berniat utk memulai jualan gethuk disamping mie ayam jalan terus. Ya Allah, limpahkan rahmatMu di jalan yg kita lalui ini, dan tunjukkan jalan yg Engkau ridhoi serta berikan kami perlindunagnMu dan kekuatanMu utk mencari rizkiMu yang halalan thoyyiban. Amin. Itulah doa kami semua utk memulai jualan makanan gethuk ini.
Senin sampai Kamis, aku coba pasarkan gethuk yang kami buat sedikit dan kami sebarkan disekitar tetangga dan temen2. Kantor tempatku bekerja juga tidak luput aku bawakan sedikit dengan prioritas yg penting rata dan sekalian pemberitahuan kalau aku bisa dan siap menerima pesanan makanan ini. Dan alhamdulillah pesanan pertama mulai dateng dari tetangga sendiri utk acara arisan ibu-ibu RT. Rasanya aku semakin optimis saja utk jualan gethuk ini. Hari Sabtunya aku dan istri cari tempat muter-muter dan alhamdulillah ditawari jualan di depan ruko teman istri di pasar Family Mart Harapan Indah, dan alhamdulillahnya gratis lagi. Sekali lagi alhamdulillah ya Allah atas rizkiMu ini. Rencanaku, tiap pagi aku akan bawa getfhuk ke kantor dan aku taruh di dapur, dimana biasanya orang2 datang dan aku serahkan ke tukang bikin minum di kantor. Nanti sore tinggal ambil duitnya. " Gak usah malu Mas, yg penting halal,dari pada korupsi? " Ya kan? Itulah kata-kata istriku waktu aku mau membawanya ke kantor. Dan rencananya istriku jualan di pasar juga kalau pagi bersama pembantu keluarga kami sehabis puteri kami sudah berangkat sekolah. Yah semua kita jalani dg fun dan happy. Semua kita lalui dg bahagia dan senang, karena kami yakin bahwa beberapa tahun ke depan insyaAllah usaha ini akan jadi pilar penghasilan disamping usaha2 yg lain yg kami punya. Amin. Dan rencana kami, juga akan buka di setiap tempat yg kiranya bagus dan bekerja sama dengan orang serta kita sharing pendapatan. Asyik kan, bisnis, sekalian menciptakan lapangan kerja dan beribadah.
Kemarin kami juga sudah memesan etalase kecil 2 buah utk jualan. Dan rencananya minggu ini kami akan launching gethuk magelangan yang kita namai gethuk "ayu" magelang. Nanti akan aku posting juga foto-fotonya. Dan menurutku bisnis ini sangat simple dan lumayan keuntungannya. Semoga Allah selalu memberikan kekuatan dan keimanan serta melapangkan rizki kami semua , amin.

No comments: